Kali ini, Senior Manager Perencanaan PLN UIP3B Sumatera, Inda Puspa Nugraha bersama Senior Manager Sistem Transmisi 2, Jamrotin, didampingi Manager UP2B Sumbagsel, Turyanto melakukan kunjungan ke Regional Control Center (RCC) PLN Unit Pelaksana Pengatur Beban (UP2B) Sumbagsel yang berada di kawasan PLN Keramasan.
Inda Puspa Nugraha menjelaskan bahwa melalui program ini dilakukan pemeriksaan langsung terhadap aset-aset kelistrikan yang dikelola oleh PLN UP2B Sumbagsel, guna memastikan tidak ada potensi gangguan yang dapat memengaruhi pasokan listrik ke pelanggan. Ia berharap setiap aset beroperasi maksimal, mengurangi potensi gangguan, dan memberikan pelayanan listrik yang lebih baik.
“Program Care For Asset ini adalah upaya PLN dalam menjaga keandalan dan keselamatan listrik. Kami berharap, setiap aset dapat beroperasi secara maksimal sehingga dapat berkontribusi sepenuhnya dalam melayani kebutuhan listrik pelanggan. Kami juga berupaya menurunkan potensi terjadinya gangguan yang dapat mengakibatkan padam,” tutupnya, Selasa (11/03/2025).
General Manager PLN UIP3B Sumatera, Amiruddin, juga menekankan pentingnya memastikan setiap aset beroperasi dengan baik untuk menjaga kelancaran pelayanan kepada pelanggan, terutama selama Ramadhan hingga Idul Fitri, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan khusyuk.
Narahubung:Andi Pratama
Manager Komunikasi dan TJSL PLN UIP3B Sumatera
Tlp. (0761) 6700011
(Cha)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar