Banyuasin - Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Desa Taja Mulya Kecamatan Betung Kabupaten Banyuasin, telah melaksanakan lomba antar Kelompok Dasawisma.
Perlombaan yang diikuti oleh kelompok Dasawisma dari 21 yang ikut lomba gerakan tanam sayur (Gertas) hanya 17 terdiri dari 7 Dasawisma di Dusun I, 7 Dasawisma di Dusun II sedangkan Dusun III hanya mengikuti lomba 3 Dasawisma, Kegiatan ini digelar di tingkat desa Taja Mulya dan melibatkan TP PKK Kecamatan selaku Tim Penilai, kegiatan dimulai pukul 13.30 WIB s/d Selesai. Selasa, (16/08/2022),
Ketua TP PKK Kecamatan Betung Ny.Emilia Sobir, Am.Keb sangat mengapresiasi atas kinerja TP PKK Desa Taja Mulya
“Ini menunjukkan bahwa Pemdes Taja Mulya Peduli. Artinya bahwa Ketua TP PKK Desa Taja Mulya punya kemampuan untuk menggerakkan warga Taja Mulya khususnya PKK untuk menghayati tentang 10 Program PKK,” ujarnya.
Selanjutnya Emalia juga sampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala Desa segenap jajarannya yang telah mendorong semua elemen yang ada untuk kemajuan Taja Mulya
“Saya juga menyampaikan terima kasih kepada Kades Supandi sebagai Pembina TP PKK Desa, Ketua TP PKK Desa Taja Mulya, serta Aparatur Desa setempat yang telah mendorong semua elemen yang ada untuk kemajuan Taja Mulya ini,” ungkapnya.
Ketua TP PKK Kecamatan Betung Emalia, Am.Keb menjelaskan selain menyemarakan HUT RI Ke-77 Kegiatan lomba Dasawisma ini juga demi mendukung program Bupati Banyuasin yaitu GERTAS dengan menggalakan Dasawisma di tingkat Desa, dengan dilombakan diharapkan Dasawisma yang ada di Desa lebih semangat, bersama TP PKK Desa Taja Mulya menunjukkan bahwa selangkah lebih maju.
“Saya sebagai TP PKK Kecamatan Betung sangat bangga dengan kemajuan Dasawisma di Desa Taja Mulya, ini salah satu bentuk dukungan terhadap program Bupati Banyuasin yaitu GERTAS,” ungkapnya.
Ungkapan Senada disampaikan Kepala Desa Supandi mengucapkan terima kasih atas kunjungan sekaligus sebagai Tim penilai lomba ini, kepada peserta tetap menjaga dan tingkatkan kekompakan nanti hasilnya akan disampaikan setelah upacara penurunan bendara.
“Pemenang lomba akan disampaikan besok (17/08/2022) setelah upacara penurunan bendera” kata Kades tiga periode ini kepada pewarta
Sambung Supandi bahwa pemenang lomba akan mendapatkan hadiah baik Juara I, Juara II dan Juara III mendapatkan bingkisan dan uang pembinaan.
“Pemenang lomba untuk juara I, juara II dan Juara III mendapatkan bingkinan dan uang pembinaan”. Tandasnya.
Dihadiri Ketua TP PKK Kecamatan Betung Ny.Emalia Sobir,Am.Keb, Kasi PPDK Imron, Kepala Desa Taja Mulya Supandi, Ketua TP PKK Taja Mulya Habibah, S.Pd.I, Muchtaridi Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Desa Taja Mulya, Asdianto Anggota DPRD, TP PKK Pokja III, Ketua BPD, Linmas, Karang Taruna serta panitia HUT RI Ke 77 beserta Tokoh Masyarakat.(Dil)
Post: www.ReformasiRI.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar