Wabup Banyuasin Netta Indian Langsung Tancap Gas, Gelar Rakor Perdana

Wabup Banyuasin Netta Indian Langsung Tancap Gas, Gelar Rakor Perdana


ReformasiRI.com, Pangkalan Balai –
Usai dilantik oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto pada Kamis (20/2/2025), Wakil Bupati (Wabup) Banyuasin, Netta Indian, SP, langsung bergerak cepat dengan menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) perdana bersama Kepala OPD dan Camat se-Kabupaten Banyuasin. Rakor tersebut berlangsung di Guest House Rumah Dinas Bupati Banyuasin pada Senin (24/2/2025), didampingi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Banyuasin, Ir. Erwin Ibrahim, ST., MM., M.BA., IPU ASEAN Eng.  

Wabup Netta menegaskan bahwa di hari pertamanya bekerja, ia langsung turun ke lapangan memberikan bantuan kepada korban terdampak banjir yang terjadi pada 22 Februari 2025. Kegiatan hari ini dilanjutkan dengan Rakor sebagai ajang perkenalan sekaligus menyatukan langkah bersama para Kepala OPD dan Camat guna menjalankan visi, misi, serta program-program yang telah disusun.  

“Saya dan Pak Askolani tidak ada istilah 100 hari kerja, kita langsung turun ke bawah, langsung bekerja memberikan pelayanan terbaik untuk warga Kabupaten Banyuasin,” tegas Wabup Netta.  

Salah satu prioritas dalam waktu dekat adalah persiapan menyambut bulan suci Ramadan, termasuk pelaksanaan tarawih keliling dan memastikan kesiapan infrastruktur bagi masyarakat.  

Wabup Netta juga mengungkapkan kesan positifnya di hari pertama bekerja. Ia merasa optimistis karena mendapat dukungan penuh dari para Kepala OPD dan Camat yang hadir dalam Rakor tersebut.  

“Alhamdulillah, saya merasakan aura positif dari semua pihak yang hadir. Ini akan menjadi modal kuat bagi kita untuk bersinergi dan berkolaborasi dengan Pak Bupati dalam menyukseskan visi, misi, serta program kerja yang telah disusun,” ujarnya.  

Dengan semangat kerja yang langsung digeber sejak hari pertama, Wabup Netta Indian berkomitmen untuk membawa perubahan nyata bagi masyarakat Banyuasin.  

(Rill)

Share:

Pertama Grand Opening Arpan Mart "Dengan Harga Lebih Hemat"

Pertama Grand Opening Arpan Mart "Dengan Harga Lebih Hemat"
ReformasiRI.com Palembang - Grand Opening Arpan Mart "Harga Lebih Hemat" Yang Beralamat Di Jalan Srijaya RT 073/RW 014 Kelurahan Kebun Bunga, Kecamatan Sukarame Palembang. Minggu (23/02/2025) 

Jelang Bulan Ramadhan kini hadir di Kota Palembang Arpan Mart untuk mempermudah ibu-ibu dan para perempuan memenuhi kebutuhan sehari-hari. Di Arpan Mart lengkap dan dengan harga hemat. 

Tampak hadir dalam Grand Opening Arpan Mart Bapak Rubi Indiarta SH Ketua Komisi III DPRD Kota Palembang., Bapak Wahyu Aziz Saputra, WSTP Anggota DPRD Kota Palembang, Bapak Muflikhul Hasan Ketua PWNU Sumsel, Lurah Kebun Bunga atau yang mewakili., Bank BRI Cabang Palembang A. Rivai, atau yang mewakili., Bank BRI Cabang Sriwijaya Palembang atau yang mewakili, anggota Kamtibmas., Ketua RW 14 Ketua-Ketua RT yang ada di lingkungan RW 14., para tamu undangan dan keluarga besar keban. 

Rubi Indiarta SH Ketua Komisi III DPRD Kota Palembang dalam sambutannya mengatakan, saya atas nama pribadi dan keluarga besar merasa berbahagia dan terasa kebanggaan karena rasanya satu-satunya orang Keban Musi Banyuasin yang sudah memiliki usaha toko yang mirip dengan retail yang namanya Arpan Mart yang satu-satunya ada di Kota Palembang. 

"Semoga kedepannya Arpan Mart ini sukses dan InsyaAllah ini menjadi motivasi tersendiri juga untuk kita semua yang hadir hari ini. Dan kami sangat mengapresiasi sekali kepada pak Arpan orang Keban yang kemarin sudah meresmikan Gedung Serbaguna Lubuk Kawah, dan pada hari ini yang kedua meresmikan Arpan Mart," Ucap Rubi. 

Arpan S.Ag., MHI selaku Owner Arpan Mart juga menyampaikan bahwa, Alhamdulillah pada hari ini kami telah melakukan kegiatan Grand Opening Arpan Mart, dan alham dulillah berjalan dengan lancar. Dan kami ucapkan terima kasih kepada semuanya yang telah mendukung dengan pelaksanaan grand opening Arpan Mart ini sesuai dengan harapan kita semua. 

"Terima kasih juga untuk istri dan anak yang telah men support usaha atau toko Arpan Mart ini. Kepada keluarga dan teman-teman, dari masyarakat dan sebagainya. Mudah-mudahan ini semua membawa keberkahan untuk semua masyarakat yang ada disekitar," Ujarnya.

Lanjutnya, pada Grand Opening Arpan Mart ini ada promo selama 3 hari dari tanggal 23-25 Februari 2025. Untuk promo ada beberapa item seperti minyak, gula, telur, mie, ciptadent, sunlight, dan daia, itu selain disponsori oleh beberapa distributor juga ada dari tim kreasi kami. 

Jaam operasional di Arpan Mart ini dari jam 08.00 wib sampai jam 20.00 wib. Harapan kami kedepan, ini dapat memberi manfaat bagi masyarakat untuk belanja di toko Arpan Mart. Selain itu jjug menjadi berkah kita semua dan bisa buka cabang lagi," Pungkasnya. (Rina)
Share:

Persiapkan SDM Berkualitas, KAI Divre III Palembang Adakan Diklat Berbasis Kompetensi dan Pendidikan Lanjutan

Palembang, ReformasiRI.com _ PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional III Palembang terus berkomitmen meningkatkan kualitas layanan dan keandalan transportasi melalui pembekalan serta pengembangan Sumber Daya Manusia ( SDM) perkeretaapian.
Manager Humas PTKAI Divre III Palembang, Aida Suryanti menjelaskan, saat ini Divre III Palembang memiliki 3.097 pegawai yang berkedudukan di unit-unit kerja dari Palembang sampai dengan Lubuklinggau.

"Mayoritas SDM KAI Divre III Palembang berusia 31-40 tahun sebanyak 1.290 orang, kemudian rentang usia 21-30 tahun sebanyak 1.180 orang, usia 41-50 tahun sebanyak 251 orang, usia 18-20 tahun sebanyak 203 orang dan usia diatas 51 tahun sebanyak 173 orang," ujar Aida, Minggu (23/02/2025).

Lanjut kata Aida, dari data tersebut dapat dilihat bahwa SDM KAI Divre III didominasi generasi mileneal diikuti generasi Z, sehingga diperlukan pola pengembangan kompetensi SDM sesuai kebutuhan dan mengikuti kemajuan zaman.

KAI Divre III Palembang terus mendorong Pengembangan sumber daya manusia (SDM) untuk mencetak pekerja yang unggul, kompeten dan berkualitas. Salah satu nya melalui program pendidikan lanjutan Strata 1 dan Strata 2 dari kantor pusat PT KAI yang bekerjasama dengan beberapa Universitas di Indonesia seperti ITB, UI. UGM, UNS dan lainnya serta melaksanakan pendidikan dan pelatihan (diklat) yang disusun secara berjenjang dan berbasis kompetensi, mulai dari pengembangan kompetensi dasar hingga tahap pengembangan profesional.

"Sepanjang tahun 2024, KAI Divre III Palembang telah melaksanakan sebanyak 90 diklat dengan berbagai kompetensi dan diikuti sebanyak 1.249 pekerja, diantaranya seperti diklat operasional, teknis perawatan sarana, prasarana, K3L, basic safety, character building hingga peningkatan soft skill dan hard skill pekerja," tambah Aida. 

Aida mengungkapkan, pengembangan SDM ini dilakukan secara bertahap dan berkesinambungan sesuai kebutuhan tentunya dengan tenaga pengajar yang profesional di bidangnya baik dari internal KAI maupun dari lembaga pendidikan eksternal.
"Dengan konsisten menyelenggarakan pendidikan lanjutan dan diklat, KAI berkomitmen untuk terus meningkatkan keselamatan dan kelancaran perjalanan kereta api melalui pengembangan kompetensi SDM, demi keberlangsungan dan keberlanjutan bisnis perusahaan seusai dengan Asta Cita pemerintah dalam mendukung kelancaran angkutan logistik di wilayah Sumatera Selatan," tutup Aida.

Salam
Manager Humas PTKAI Divre III Palembang 
Aida Suryanti.

(Cha)
Share:

Semangat Membara di Gandus, Satgas TMMD 123 Siap Mengukir Sejarah

Palembang, ReformasRI.com - Di pagi yang cerah pada Minggu, 23 Februari 2025, lapangan Pondok Pesantren Thawalib Sriwijaya di Kelurahan Gandus, Kecamatan Gandus, Palembang, menjadi saksi bisu dari gelora semangat para personel Satgas TMMD 123. 
Di bawah komando Kapten Inf Indra Sakti Ritonga, Dan SSK yang tegas namun bijaksana, apel pagi digelar dengan khidmat. 

Suara lantang sang komandan menggema, membakar semangat juang para prajurit untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat. 

Dalam amanatnya, Kapten Indra Sakti Ritonga menekankan pentingnya menjaga semangat, berdoa, dan mengutamakan keselamatan kerja, terutama di tengah cuaca yang tak menentu. 

Beliau mengingatkan bahwa tugas ini bukan sekadar kewajiban, tetapi juga panggilan jiwa untuk membantu sesama. 

Dengan kerjasama yang solid bersama masyarakat, ketulusan, dan keikhlasan, pekerjaan yang berat sekalipun akan terasa ringan dan membuahkan hasil yang memuaskan. 

Apel pagi ini bukan hanya sekadar rutinitas, tetapi juga momentum untuk mempererat tali persaudaraan, memantapkan tekad, dan mempersiapkan diri menghadapi tantangan di lapangan. 

Setelah memberikan pengarahan yang membangkitkan semangat, Kapten Indra Sakti Ritonga memimpin pembagian tugas, memastikan setiap personel memahami peran dan tanggung jawab masing-masing. 

Dengan langkah mantap dan hati yang penuh pengabdian, Satgas TMMD 123 siap mengukir sejarah dan memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan masyarakat Gandus.

(Cha)
Share:

GAASS Banyuasin Gelar Focus Group Discussion (FGD) Bahas Peningkatan Mutu Pendidikan dan Perkembangan Ekonomi

GAASS Banyuasin Gelar Focus Group Discussion (FGD) Bahas Peningkatan Mutu Pendidikan dan Perkembangan Ekonomi
ReformasiRI.com, Banyuasin - Pengurus Gerakan Pemuda Mahasiswa Sumatera Selatan (GAASS) Kabupaten Banyuasin menggelar kegiatan Focus Group Discussion (FGD) di Auditorium Pemkab Banyuasin, Sabtu (22/02/2025). FGD ini mengangkat tema "Perkembangan Ekonomi dan Sektor Keuangan Masyarakat Kabupaten Banyuasin & Peningkatan Mutu Pendidikan di Kabupaten Banyuasin".

Ketua GAASS Kabupaten Banyuasin, Wahyu Dwi Nanda, S.T., berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kepekaan pelajar, mahasiswa, dan pemuda terhadap kemajuan Kabupaten Banyuasin.

"Tentunya kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus kami selenggarakan. Khususnya bagi pengurus GAASS Kabupaten Banyuasin, pelajar, mahasiswa, serta pemuda Banyuasin agar selalu berkontribusi aktif demi kemajuan daerah," ujarnya.

Ia juga menambahkan pentingnya kekompakan di kalangan pelajar, mahasiswa, dan pemuda dalam mengawal perkembangan Kabupaten Banyuasin.

Sementara itu, Kabid GAASS, Medi Susanto, S.Ak., menekankan pentingnya peran pemuda dalam sektor ekonomi dan pendidikan. Menurutnya, pelajar dan mahasiswa harus memahami permasalahan yang ada di sektor tersebut agar mampu memberikan ide, gagasan, serta solusi yang tepat.

"Agar pemuda dan mahasiswa Kabupaten Banyuasin dapat menjadi contoh bagi daerah lain di Sumatera Selatan," tambahnya.

Perwakilan Dinas Koperindag, Ardiyanson, S.T., M.Si., juga menyampaikan bahwa pelajar, mahasiswa, dan pemuda Banyuasin adalah harapan daerah dalam mencapai kemajuan.

"Kami selalu mendukung kegiatan yang peduli terhadap perkembangan Kabupaten Banyuasin," ujarnya.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh perwakilan Dinas Pendidikan, Sikin, M.Pd.I., yang menyampaikan materi mengenai "Peningkatan Mutu Pendidikan di Kabupaten Banyuasin", serta Ardiyanson, S.T., M.Si., yang membahas "Perkembangan Ekonomi dan Sektor Keuangan Masyarakat Kabupaten Banyuasin". Selain itu, hadir pula pelajar, mahasiswa, dan pemuda yang turut berpartisipasi dalam diskusi ini. (Redaksi)


Share:

Wisuda Tahfidz RQR (Rumah Qur'an Rohani) Juz 29-30

Wisuda Tahfidz RQR (Rumah Qur'an Rohani) Juz 29-30
ReformasiRI.com, Palembang - Sebanyak 14 santri Rumah Qur'an Rohani (RQR) mengikuti prosesi "Wisuda Tahfidz" untuk Juz 29 dan 30 yang digelar di Palembang, Sabtu (22/02/2025). Para santri yang diwisuda terdiri dari 7 santri yang telah menyelesaikan hafalan Juz 29 dan 7 santri lainnya yang menyelesaikan hafalan Juz 30.

Sebelum diwisuda, para santri telah menjalani serangkaian ujian yang mencakup tes lisan dan tulisan. Wisuda ini menjadi langkah awal bagi mereka untuk terus menghafal dan mengamalkan Al-Qur’an sesuai dengan visi dan misi Rumah Qur'an Rohani.

Program Tahfidz yang dijalankan oleh RQR merupakan upaya untuk menjaga dan melestarikan kemurnian Al-Qur’an sebagaimana yang diturunkan kepada Rasulullah SAW. Melalui metode hafalan, santri tidak hanya dituntut untuk mengingat ayat-ayat suci, tetapi juga mampu mengucapkannya dengan benar tanpa melihat mushaf.

Pimpinan Rumah Qur'an Rohani, Ustadz Muhammad Wawan, menekankan pentingnya hafalan yang kuat dan konsistensi dalam menjaga Al-Qur'an di dalam hati.

"Harapan kami, Rumah Qur'an Rohani dapat terus memberikan manfaat bagi umat, baik di dunia maupun di akhirat. Kepada para santri, kami berharap ilmu yang telah diperoleh dapat diamalkan dalam kehidupan sehari-hari dan menjadi generasi Qur’ani yang berpegang teguh pada nilai-nilai Islam," ujar Ustadz Wawan.

Ia juga berpesan kepada para santri yang diwisuda agar tetap istiqomah dalam menghafal dan memahami Al-Qur’an, meskipun menghadapi berbagai tantangan dalam perjalanan mereka.

"Selamat kepada para santri yang telah menyelesaikan hafalan Juz 29 dan 30. Tetap semangat dan jangan pernah berhenti belajar serta mengamalkan Al-Qur’an, meskipun jalannya terasa berat dan melelahkan," pungkasnya. (Rina)


Share:

Wabup Banyuasin Serahkan Bantuan Sembako bagi Korban Banjir di Talang Kelapa

 Wabup Banyuasin Serahkan Bantuan Sembako bagi Korban Banjir di Talang Kelapa


ReformasiRI.com, Talang Kelapa –
Mengawali tugasnya sebagai Wakil Bupati Banyuasin, Netta Indian, SP menyerahkan bantuan sembako kepada masyarakat terdampak banjir di Kecamatan Talang Kelapa. Penyerahan bantuan berlangsung di Aula Kantor Camat Talang Kelapa, Kabupaten Banyuasin, Sabtu (22/02/2025).  

Sebelumnya, Wabup Netta menerima bantuan sembako dari Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan untuk didistribusikan langsung kepada warga yang terdampak. Ia didampingi oleh Asisten I Setda Kabupaten Banyuasin, Dr. Ir. Izromaita, Anggota DPRD Banyuasin Ari Heggar, SE, Kepala Dinas Sosial Banyuasin Hj. Nurlaila, S.Sos, Kepala BPBD Banyuasin Reza Agust Perdana, SE, M.Si, Plt. Kepala Dinas PUPR Banyuasin Ir. H. M. Riyan A. Saputra, ST, MM, IPM, ASEAN Eng, serta Camat Talang Kelapa Salinan, S.Sos, M.Si.  


Dalam kesempatan ini, mewakili Kepala Dinas Sosial Provinsi Sumsel, Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial, Elman Zamhari menyerahkan bantuan kepada Pemerintah Kabupaten Banyuasin. Ia berharap bantuan tersebut dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak.  

“Semoga bencana ini segera berlalu dan masyarakat diberikan kesabaran,” ujar Elman.  

Adapun bantuan yang diberikan meliputi 40 lembar tenda gulung, 40 paket kids ware, 900 paket makanan siap saji, 110 paket makanan anak, 60 paket kasur, 50 lembar selimut, dan 30 paket family kit.  

Wabup Netta menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Sumsel melalui Dinas Sosial Provinsi atas perhatian dan bantuan yang diberikan. Ia juga memberikan dukungan kepada masyarakat yang terdampak agar tetap sabar dan tabah menghadapi musibah ini.  

“Tentu Pemerintah Kabupaten Banyuasin hadir mendampingi. Semoga yang terdampak dapat melewati ini dengan kuat dan tabah,” ujarnya.  

Diketahui, banjir di Kecamatan Talang Kelapa berdampak pada 313 kepala keluarga, dengan rincian 32 KK di Kelurahan Sukajadi, 101 KK di Kelurahan Sukajadi Timur, 45 KK di Kelurahan Tanah Mas, dan 135 KK di Kelurahan Tanah Mas Indah.  

Usai menyerahkan bantuan, Wabup Netta bersama Plt. Kadis PUPR Banyuasin dan rombongan meninjau kondisi gorong-gorong di Jalan Nasional Km 14. Gorong-gorong yang kecil menyebabkan aliran air tidak lancar, sehingga banjir terjadi di beberapa kelurahan di Kecamatan Talang Kelapa.  

Menanggapi kondisi ini, Wabup Netta menyatakan akan segera melaporkan kepada Bupati Banyuasin, Dr. H. Askolani, SH, MH, serta melakukan koordinasi untuk langkah tindak lanjut ke depan.  

(Diskominfo.SP/IKP)

Share:

Rektor Universitas Sriwijaya Taufiq Marwa Kukuhkan Dua Orang Guru Besar

Indralaya, Sumsel _ Rektor Universitas Sriwijaya (Unsri), Prof. Dr. Taufiq Marwa, S.E., M.Si. mengukuhkan dua orang Guru Besar. Dengan pengukuhan dua orang Guru Besar pada hari ini, jumlah Guru Besar yang aktif di Universitas Sriwijaya (Unsri) kini berjumlah menjadi 126 orang. Pengukuhan digelar di Gedung Aula Fakultas Ekonomi Unsri kampus Indralaya, Jumat (21/02/2025).
Para Guru Besar yang dikukuhkan adalah Prof. Dr. Muslim, S.Pi, M.Si., yang dikukuhkan sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Sains Perikanan Dengan Kepakaran Domestikasi Ikan Lokal pada Fakultas Pertanian (FP) Unsri, dengan pidato ilmiahnya yang berjudul “Domestikasi Spesies Ikan Lokal (Natif) Untuk Konservasi dan Akuakultur Berkelanjutan”. Kemudian Prof. Dr. Farida R. Wargadalem, M.Si., yang dikukuhkan sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Sejarah Dengan Kepakaran Sejarah Lokal pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Unsri, dengan pidato ilmiah yang berjudul “Pempek Palembang: Sejarah dan Identitas”.

Rektor Unsri, Prof. Dr. Taufiq Marwa, S.E., M.Si. menyebutkan dengan bertambahnya dua orang Guru Besar yang dikukuhkan pada hari ini, Guru Besar aktif Universitas Sriwijaya menjadi 126 orang. 

“Alhamdulillah jumlah ini jauh sudah bertambah dibandingkan tahun tahun sebelumnya, mudah - mudahan target 5 tahun kita ke depan yang jumlahnya adalah 10% dari jumlah dosen kita, mudah akan tercapai yaitu sebanyak 1.300 orang dosen yang artinya kita perlu paling sedikit 130 dosen yang bergelar akademik Profesor Guru Besar, insyaallah tidak akan lama lagi dan akan segera tercapai,” ujar Rektor.

Ia juga menyampaikan bahwa jabatan Guru Besar merupakan jabatan akademik tertinggi bagi dosen di perguruan tinggi yang tidak mudah untuk mendapatkannya karena banyak persyaratan, ketentuan, dan tahapan yang harus dipenuhi. 

"Suatu prestasi yang sangat membanggakan dan membahagiakan, bahwa pada hari ini kita akan kembali menyaksikan pengukuhan 2 orang Guru Besar atau Profesor di lingkungan Universitas Sriwijaya yaitu 1 orang berasal dari Fakultas Pertanian dan 1 orang berasal dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Kepada bapak dan ibu dua orang dosen yang telah berhasil meraih jenjang akademik Guru Besar atau Profesor Baru yang dikukuhkan hari ini, kita patut bersyukur dan kita ucapkan selamat karena telah berhasil mencapai jenjang ini. Saya juga berharap ini menjadi contoh bagi teman - teman dosen yang berada di Universitas Sriwijaya yang saat ini cukup banyak sekali yang menurut kami sudah layak untuk mengusulkan ke Guru Besar. Mari kita bersama - sama saling memberi semangat dan saling bantu, saling dorong untuk percepatan Guru Besar dilingkungan Unsri,” kata Rektor.

Pada kesempatan itu, Rektor juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu kelancaran proses dua orang Guru Besar tersebut, terutama kepada Tim Penilai Angka Kredit Unsri dari prodi, jurusan, fakultas, dan universitas atas kinerja luar biasa yang telah dilakukan. 

“Semoga ke depan tetap berkinerja baik walaupun peraturan tentang pengusulan penetapan dan pembinaan jabatan fungsional sudah mengalami perubahan-perubahan, dengan kebersamaan kita Insyaallah hal-hal yang menghambat bisa kita lalui dan kita atasi bersama. Terimakasih juga kami ucapkan kepada semua pihak, yang telah berperan dalam mengantarkan dua orang dosen ini kejenjang fungsional Guru Besar, diantaranya Tim Integritas Unsri, Senat Universitas yang kini menjadi Senat Akademik Unsri, dan pihak - pihak lain yang tidak bisa kami ucapkan satu persatu,’’ ucap Rektor

Di akhir pidatonya, Rektor mengajak civitas akademika dan karyawan Unsri agar dapat berpartisipasi pada semua lini, sekecil apapun untuk dapat berkontribusi, terlebih saat ini Unsri sudah berstatus PTN-BH. 

“Saya sangat berharap dukungan dari semua pihak terkhusus dukungan dari civitas akademika dan karyawan dilingkungan Unsri, saya mengajak kita semua untuk dapat berpartisipasi pada semua lini sekecil apapun yang dapat kita kontribusikan, apalagi kita suda berstatus PTN-BH, Kita mempunyai otonomi yang lebih luas dalam mengelola akademik dan non-akademik, saya yakin dengan kebersamaan dan keterpaduan kita semua akan mempermudah mencapai cita-cita kita bersama membawa Universitas Sriwijaya dari waktu ke waktu menjadi baik dan lebih baik lagi,” harap Rektor.

Kegiatan pengukuhan ini dihadiri oleh Ketua, Sekretaris dan Seluruh Anggota Senat Akademik Unsri, Ketua, Sekretaris dan Seluruh Anggota Majelis Wali Amanat Unsri, seluruh Guru Besar yang ada di Unsri, Ketua, Sekretaris dan Anggota Dewan Pengawas Unsri, Ketua Satuan Pengawas Internal Unsri, Forkopimda Provinsi Sumatera Selatan dan Forkopimda Kota Kabupaten di lingkungan Sumatera Selatan, Wakil Rektor, Dekan dan Direktur Pasca Sarjana serta Wakil Dekan, Dosen dan Mahasiswa Fakultas Pertanian dan Fakultas Keguruan dan ilmu Pendidikan Unsri.

(Cha)
Share:

Berita Populer